Monday, 12 December 2016
Selamat
pagi kawan-kawan bagi kalian yang sedang atau baru belajar pemrograman komputer
dengan bahasa manapun mungkin kata-kata motivasi untuk menambah semangat pada
diri kalian untuk yakin dalam dunia pemrograman dan menjadi seorang programmer
yang handal.
Di
indonesia banyak sekali programmer baik itu programmer C, C++, C#, Php, Java,
Phyton dll akan tetapi pernah kah kalian merasa bahwa ini bukan jalan pada diri
kalian ?
Pernahkah
pula kalian beranggapan dan menjadi pesimis karena teman kerja atau teman
programmer di samping kalian lebih pintar dan lebih hebat dari kalian ?
Ini semua
pernah saya alami sebagai seorang programmer yang baru menggeluti dunia
programmer 1 tahun yang lalu dan sampai sekarang masih menjadi seorang
programmer pemula dan akan tetapi terus memiliki cita - cita yang tinggi sekali
untuk sukses di dunia ini.
Sebagai
seorang programmer mungkin sering beranggapan bahwa dunia ini sungguh kejam dan
sungguh membuat orang merasa menyita waktu, padahal yang saya rasakan itu tidak
benar loh !. Jujur saja dari mulai kecil hingga dewasa ataupun mungkin sampai
kita meninggal, waktu itu tetap 24 jam kita hanya harus memutar otak untuk
menata waktu kita.
Jadi
disamping programmer saya juga aktif di organisasi masjid bersama remaja, kerja
dan kuliah, bisa juga bermain futsal atau bercanda dan tawa dengan kawan -
kawan hanya mungkin harus biasakan tidur hanya 4 - 6 jam saja setiap hari.
Baik saya
akan bawa anda agar semangat membara seperti chakranya Rikudo di naruto yang
paling kuat.
"
Menjadi Programmer dapat membantu masyarakat di negara kita khususnya di
indonesia untuk membuat aplikasi - aplikasi yang berguna bagi kalangan pedagang
kelas bawah. "
"
Programmer itu tidak di pandang remeh di kalangan masyarakat, karena kita
mempunyai keahlian yang belum tentu dimiliki orang lain. "
"
Kita memang bodoh, kita memang masih pemula dalam dunia komputer, tapi cita -
cita yang tinggi itu gratis, dan tidak mengeluarkan uang di kantong anda. Cita
- cita tinggilah membawa nama bangsa di dunia programmer "
"
Programmer bisa menjadi kaya, karena apa ? karena kita bisa mengasah kemampuan
kita dan menjual sesuatu yang kita bikin dengan harga mahal. "
"Mungkin
setiap hari selalu tidur hanya 6 jam bahkan kurang dari 5 jam, tapi asal kalian
tahu bahwa itulah yang membuat Bill Gates sang pendiri Microsoft menjadi orang
nomer 1 paling kaya tahun 2010 "
"
Jadi Programmer dapat meningkatkan imajinasi, dapat menyelesaikan masalah dan
dapat pula belajar dari kesalahan "
"Programmer
yang hebat sekeren dan sehebat Steve Jobs, Jhon Resig, Linus Torvalds,
Rasmus lerdorf dll itu pasti berawal dari Error sama seperti
kita yang pemula, tinggal bagaimana kita memiliki kekuatan dan
semangat "
"
Jangan pernah beranggapan bahwa saya ini bodoh dan tidak bisa menyelesaikan
algoritma apa - apa, coba anda liat projek anda yang dulu pernah anda buat,
betapa bangganya anda buat itu dengan hasil keringat sendiri "
"
Tidak ada programmer yang bodoh, cuma hanya masalah waktu dan masalah bagaimana
kita menjadi berusaha "
"
Sebagai programmer kita masih kalah dengan 1000 orang programmer berpengalaman,
akan tetapi kenapa kita tidak menjadi gila dan memimpin 1000 orang itu ?
"
"
Jangan Pernah sombong dan selalu ingat kepada Tuhan, karena apa ? karena semua
ilmu yang ada di dunia ini hakikatnya adalah ciptaan Tuhan "
"
Fokus dan bermimpilah menjadi programmer dunia dari negara INDONESIA dan
guncang dunia untuk membanggakan INDONESIA, Jangan pernah tinggalkan MIMPI !
"
Mungkin
itu kata - kata yang mudah - mudahan dapat membangun jiwa kalian untuk maju di
dunia komputer, terus belajarlah dan saya juga sama seperti anda terus belajar.
Ini
twitter saya : Abdhul
Ini blogg : Abdhul
Ini
Facebook Saya : Abdhul
Saya
tunggu anda sebagai programmer dari bawah seperti saya untuk sama - sama
mengguncang dunia untuk INDONESIA !
Dan
mungkin kita bisa ngobrol tentang tekhnologi masa depan dan minum kopi 1 meja
untuk ngoding bersama.
Sekian
dan terimakasih !
Label
Arsip
Total Pengunjung
Mau Berhasil itu tidak INSTAN karena dia butuh Proses ��
— Abdhul (@abdhul_1996) 25 Februari 2018
Copyright ©
Abdhul | Privacy Policy | Contact Us | Sitemap
Design by Flythemes | NewBloggerThemes.com | Blogger
0 komentar:
Post a Comment